Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CPNS 2013: 1,6 Juta Peserta Ikut Test

Sebanyak 1.612.854 peserta mengikuti tes calon pegawai negeri sipil yang diselenggarakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia pada hari ini, Minggu (3/11/2013).

Bisnis.com, JAKARTA—Sebanyak 1.612.854 peserta mengikuti tes calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang diselenggarakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia pada hari ini, Minggu (3/11/2013).

"Dua bidang tes yang diujikan pada hari ini, untuk pelamar umum yakni tes kompetensi dasar [TKD],  dan untuk pelamar honorer kategori II yakni TKD dan Tes Kompetensi Bidang [TKB]," kata Kepala Badan Kepegawaian Negara Eko Soetrisno Minggu (3/11/2013), saat meninjau pelaksanaan tes CPNS di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta, seperti dikutip Antara.

Jumlah 1,6 juta tersebut, terdiri atas 963.872 peserta dari pelamar umum, dan 648.982 peserta dari tenaga honorer kategori II dengan metode seleksi yang menggunakan lembar jawaban komputer.

Eko mengatakan untuk pelamar umum, terdiri atas 210.109 orang yang melamar ke Kementerian atau lembaga nonkementerian di tingkat pusat, sedangkan sisanya 753.763 orang melamar ke pemerintah daerah.

"Untuk kategori honorer, 86.351 orang yang melamar ke Kementerian atau lembaga nonkementerian di tingkat pusat, sedangkan sisanya 562.631 orang melamar ke pemerintah daerah," jelasnya.

Bagi pelamar umum, formasi yang diperebutkan sekitar 65 ribu posisi, dengan rincian 25 ribu tempat di tingkat pemerintah pusat dan 40 ribu di tingkat daerah.

Kepala Bidang Penyiapan Kebijakan Pengadaan SDM Kementerian Pendayaguanaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Supardiyana menambahkan formasi yang disiapkan untuk pelamar kategori II honorer sebanyak 109 ribu posisi.

Setelah ujian serentak, Kepala BKN mengatakan seluruh lembar jawaban komputer akan dikirim ke tempat pengolahan hasil tes.

Pengamanan dalam pelaksanaan tes ini melibatkan berbagai instansi negara seperti Lembaga Sandi Negara, Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan dan juga Kepolisian.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper