Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Modal Mulai dari Rp30 Juta Sudah bisa Punya Brand Kosmetik Sendiri, Tertarik?

Berniat menjadi pebisnis kosmetik, berikut peluang yang bisa Anda manfaatkan dengan modal hanya Rp30 juta.
Jasa Maklon Kosmetik Nose Herbalindo
Jasa Maklon Kosmetik Nose Herbalindo

Bisnis.com, JAKARTA - Bisnis kecantikan belakangan menjadi primadona terutama di kalangan selebriti.

Sejumlah nama selebriti yang memiliki brand kosmetik di Indonesia antaralain Luna Maya dengan Nama Beauty, Felicya Angelista dengan Scarlett, dan lainnya.

Bisnis di bidang kecantikan biasa juga disebut Beautypreneur. Dan peluangnya cukup besar di Indonesia, mengingat perempuan Indonesia termasuk yang aware akan kecantikan dan kesehatan kulit mereka.

Memulai bisnis yang satu ini, gampang-gampang susah. Untuk memulainya, Anda tidak perlu memiliki pabrik pengolahan sendiri yang sudah tentu biayanya sangat mahal.

Tapi, Anda bisa memanfaatkan jasa maklon untuk membuat brand sekaligus memproduksi brand beauty Anda sendiri.

Salah satu jasa yang menawarkan maklon beauty adalah Nose Herbalindo.

Sejarah Bisnis Nose Herbalindo

PT. Nose Herbalindo adalah perusahaan maklon kosmetik yang melayani jasa pembuatan kosmetik dengan nama brand Anda, yang dibangun sebagai bentuk urgensi dari industri kosmetik Indonesia yang membutuhkan banyak produk lokal yang dapat bersaing secara global.

Nose Herbalindo juga melayani perizinan produk kosmetik BPOM dan pengakuan HAKI. Lewat tenaga ahli apoteker dan research & development (R&D), kami membuat produk kosmetik berkualitas sesuai yang Anda inginkan.

Mereka melayani proses manufaktur kosmetik dari hulu hingga hilir, mulai dari research & development, formulasi bahan baku, quality control, pengemasan, hingga pengantaran produk ke warehouse.

Dikutip dari website resminya, Nose Herbalindo dilengkapi dengan fasilitas produksi canggih dan memadai sehingga mutu kosmetik anda dijamin Halal, aman, dan tidak berbahaya bagi kesehatan.

Selain itu, Perusahaan menyatakan telah tersertifikasi OHSAS, GMP, BPOM, ISO 9001, dan Halal dari MUI.

Pelayanan area jasa maklon kosmetik Nose Herbalindo mencakup dari Jakarta, Surabaya, Bandung, Semarang, Makasar dan seluruh Indonesia bahkan Korea, Jepang, China, Hong Kong, Malaysia, dan Rusia.

GM Marketing Nose Herbalindo mengatakan hingga saat ini, sudah lebih dari 500 brand kosmetik yang ditangani oleh Nose.

Kebanyakan, katanya, produknya berupa skin care, selain juga kosmetik.

Untuk pengusaha yang mengajukan mulai dari selebriti, kalangan dokter juga pelaku usaha lainnya.

Beberapa brand yang menggunakan jasa maklon antaralain N Pure, Somethinc, dan MS Glow.

Cara menjadi beautypreneur 

Sementara itu, Ayu mengatakan syarat menjadi beautypreneur melalui Nose Herbalindo tidaklah rumit.

Katanya, siapapun boleh mengajukan diri menjadi beautypreneur, asalkan memiliki keinginan membuat bisnis kecantikan. 

Ayu memaparkan, untuk menjadi beautypreneur, Nose Herbalindo menawarkan biaya mulai dari Rp30 juta.

"Kami menawarkan biaya paket yang cukup murah yakni Rp100.000 untuk 4-5 produk. Dengan minimal order 1.000 paket, jadi sekitar Rp30 juta," paparnya.

Harga tersebut, menurutnya tergantung dari kandungan bahan yang digunakan. Jika kandungan bahannya impor, maka sudah tentu harganya lebih tinggi.

Untuk harga satuan produk, dibanderol mulai dari Rp30.000 per produk.

Nose Herbalindo sendiri berupaya menggunakan bahan kandungan dari ekstrak tanaman yang ada di Indonesia.

Adapun tahapan-tahapan menjadi beautypreneur di Nose Herbalindo adalah sebagai berikut:

1. Konsultasi dengan pihak marketing. Di bagian ini akan dibahas mengenai target market, nama brand, target harga, dan bahan yang akan dipakai. Juga akan dilakukan development dan brief produk seperti apa.

2. Riset dan delevopment kembangkan ide klien, sebelum dibuat menjadi produk. Setelah produk jadi, akan dicek kembali oleh Anda sebagai klien untuk memastikan hasilnya.

3. Tahapan selanjutnya adalah stability. Gunanya untuk memastikan efektivitas dan efek samping dari produk. Di tahapan ini sampel akan menentukan apakah produk itu layak jual atau tidak dari segi ingridients.

4. Tahapan pendaftaran ke BPOM, sambil berpararel pembelian bahan baku, kemudian dilanjutkan dengan proses penjualan.

Ayu menegaskan proses pembuatan produk ini biasanya memakan waktu 4-6 bulan. Sementara itu, untuk formula sendiri pihak maklon tidak akan membagikannya, hanya membagikan kandungan dari produk tersebut.

Keuntungan jasa maklon

1. Produk inovatif, dan kerja sama dengan beberapa universitas seperti UI, UGM dan Unpad ke depannya. Riset berkaitan dengan jenis tanaman apa yang bisa digunakan sebagai kandungan kosmetik dan skincare tersebut.

2. Klien atau calon beuatypreneur bisa berkonstultasi untuk memulai bisnisnya.

3. Perizinan dalam mengurus BPOM, sertifikasi halal MUI, dan sertifikasi merek dan paten dibantu. Produk Anda dijamin legal, halal, dan aman.

4. Formula yang digunakan tidak akan sama antara satu brand dengan yang ada di pasaran. Formula yang dibuat, unik dan spesial.

3. Mesin yang digunakan skala internasional

4. Fleksibel untuk minimum order

Syarat menjadi beautypreneur di Nose Herbalindo

1. Tidak perlu punya background kosmetik 
2. Harus punya brand dulu dan terdaftar di HAKI.
3. Berbadan usaha 
4. Punya konsep


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper