Bisnis.com, JAKARTA – Pengusaha Sandiaga Uno menyampaikan rasa duka mendalam atas berpulangnya Kanjeng Raden Ayu (K.Ray) Hj Juliah Sukamdani yang merupakan istri dari mendiang Sukamdani Sahid Gitosardjono.
Di mata Sandi, ibunda dari Haryadi Sukamdani tersebut merupakan salah satu sosok yang sangat berjasa di balik industri pariwisata, mendampingi almarhum Sukamdani sebagai pionir industri perhotelan dan restoran di Indonesia sekaligus membangun ekosistem dunia usaha.
“Ibu Juliah selalu mendampingi Bapak [Sukamdani], memberikan masukan. Duo entrepreneur ini, Bu Juliah dan Pak Sukamdani juga menginisiasi beberapa kegiatan kewirausahaan seperti membangun industri media Bisnis Indonesia, industri pendidikan, perhotelan, dan beberapa industri lainnya. Boleh dikatakan keduanya sebagai Bapak dan Ibu entrepreneur Indonesia,” ujar Sandi, Rabu (2/12/2020).
Pendiri OK OCE ini juga melihat sosok Juliah Sukamdani sebagai wanita inspiratif yang memberikan semangat dan motivasi kewirausahaan di Indonesia serta berperan dalam membuka lapangan pekerjaan di Indonesia.
“Kami semua berduka cita, semoga beliau khusnul khotimah dan memberi inspirasi yang ditinggalkan,” tuturnya.
Hj Juliah Sukamdani meninggal dunia dalam usia 86 tahun pada Rabu (2/12/2020) sekitar pukul 02.37 WIB. Jenazah Juliah Sukamdani rencananya akan dimakamkan di Pondok Pesantren Modern Sahid, Jl Dasuki Bakri Km 6, Kecamatan Pamijahan, Bogor. Sukamdani Sahid Gitosardjono juga dimakamkan di lokasi yang sama pada 2017.