Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali Bakti Sosial Lewat GenBI

Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali terus melakukan bakti sosial serta memberikan pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan skill non perkuliahan melalui wadah komunitas mahasiswa unggulan yang bernama Generasi Baru Indonesia atau GenBI.
Kantor Bank Indonesia/Reuters-Darren Whiteside
Kantor Bank Indonesia/Reuters-Darren Whiteside

Bisnis.com, DENPASAR--Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali terus melakukan bakti sosial serta memberikan pelatihan-pelatihan untuk meningkatkan skill non perkuliahan melalui wadah komunitas mahasiswa unggulan yang bernama Generasi Baru Indonesia atau GenBI.

Causa Iman Karana, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bali, mengungkapkan kegiatan bakti sosial atau yang disebut dengan GenBI berbagi dilakukan lima kali setiap tahunnya dan untuk tahun ini di mulai dari Desa Buahan Kaja Gianyar pada Februari 2016, Desa Bengkala Buleleng pada April 2016, Desa Cau Blayu Tabanan pada Juli 2016, Desa Buahan Kaja Gianyar pada September 2016, dan yang terakhir di Desa Kemenuh Gianyar pada 15 Oktober 2016 kemarin.

“Total jumlah warga yang diberikan bantuan sembako dan pelayanan kesehatan sekitar 500 warga lebih serta penyuluhan pola hidup bersih dan sehat ke 400 lebih siswa sekolah dasar pada 15 Oktober 2016 kemarin,” terangnya dalam rilis, Minggu (16/10/2016).
 
Causa menambahkan, kegiatan GenBI berbagi sudah merupakan kegiatan rutin tahunan GenBI Bali dengan disertasi kegiatan lain yang diharapkan dapat bermanfaat bagi anggota maupun masyarakat secara umum serta menjadi energi untuk negeri.
 
“Kami sendiri setiap tahunnya mengalokasikan dana untuk beasiswa sebesar Rp500 juta bagi 80 mahasiswa terbaik di kedua universitas yaitu Universitas Udayana dan Universitas Pendidikan Ganesha. Kami juga terus memberikan pelatihan-pelatihan guna meningkatkan skill non perkuliahan sepert leadership, kewirausahaan, technopreneur, public speaking, penulisan artikel populer, dan lain sebagainya baik kepada mahasiswa yang masih aktif menerima beasiswa maupun alumni dalam komunitas GenBI,” paparnya.
 
Melalui GenBI Bali, lanjut Causa, pihaknya mengharapkan dapat terus membantu sesama di bidang sosial dengan fokus kegiatan seperti kewirausahaan, pendidikan, kesehatan masyarakat, lingkungan hidup, dan juga pembinaan anggota organisasi, kerjasama, serta kemitraan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper