Bisnis.com, JAKARTA - Salah satu crazy rich Indonesia, Prajogo Pangestu, makin cuan setelah perusahaan miliknya, PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk. (CUAN) membagikan dividen.
Berdasarkan catatan Bisnis, emiten bersandi CUAN itu akan membagikan dividen sebesar US$2 juta kepada pemegang sahamnya.
Chief Financial Officer Petrindo Jaya Kreasi Kartika Hendrawan mengatakan RUPS CUAN menyetujui penggunaan laba bersih tahun buku 2024 berjumlah US$160,79 juta, dengan US$1,6 juta atau setara 1,2% dari laba bersih sebagai cadangan perseroan.
Adapun kurs konversi dividen ini akan menggunakan kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) oleh Bank Indonesia pada 2 Mei 2025 (recording date).
Namun, jika konversi menggunakan kurs Jisdor hari ini sebesar Rp16.862 per dolar AS, maka investor akan mendapatkan dividen sebesar Rp2,99 per saham.
Dari dividen yang akan dibagikan, Parjogo Pangestu akan mendapat keuntungan sebagai pemegang saham terbesar dari perusahaan yang bergerak di bidang batu bara tersebut.
Baca Juga
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia, Prajogo memegang saham mencapai 84,96% atau sebanyak 9.551.765.000. Dengan demikian, Prajogo bisa mengantongi dividen sebesar Rp28,55 miliar dari CUAN.
Adapun, berdasarkan data terkini Forbes, Prajogo Pangestu tercatat memiliki kekayaan US$18,2 miliar atau setara dengan Rp306,88 triliun. Kekayaannya naik US$1,1 miliar atau 6,49% dalam sehari.
Saat ini, Prajogo Pangestu menjadi orang terkaya ke-4 di Indonesia dan orang terkaya ke 110 di dunia.
Di Indonesia, Prajogo Pangestu dikenal sebagai taipan dan konglomerat bisnis yang sukses. Sumber kekayaan Prajogo Pangestu dikumpulkan dari sektor investasi, energi, dan petrokimia. Dia juga menjadi investor dan filantropis yang terkenal.