Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Profil Aashish Midha, CEO Baru ZALORA

ZALORA Indonesia menunjuk Aashis Midha sebagai CEO baru, simak profilnya
CEO Zalora Aashis Midha/Bisnis-Mutiara Nabila
CEO Zalora Aashis Midha/Bisnis-Mutiara Nabila

Bisnis.com, JAKARTA - Platform e-commerce khusus fesyen, ZALORA Indonesia, secara resmi mengumumkan CEO baru. 

ZALORA Indonesia menunjuk Aashish Midha sebagai CEO dan Managing Director baru, yang diharapkan bisa membawa perusahaan menuju inovasi, pertumbuhan strategis, dan komitmen yang semakin baik dan tak tergoyahkan terhadap kepuasan pelanggan.

Sebelum menjabat sebagai CEO di ZALORA Indonesia, Aashish adalah Direktur Pendapatan ZALORA Filipina. Dia berpengalaman memimpim perusahaan dan fokus untuk membuka potensi manusia dan menciptakan dampak jangka panjang dan positif terhadap kehidupan pelanggan dan kolega.

Sebelum pindah ke ZALORA, Aashish memegang peran kepemimpinan pemasaran dan operasi di Myntra, sebuah perusahaan e-commerce fashion besar India, dan Hero MotoCorp (sebelumnya Hero Honda), produsen kendaraan oda dua terbesar di dunia.

Memiliki kemampuan sebagai ahli kuantitatif, Aashish memiliki gelar Master of Science dalam Manajemen Kuantitatif dari Duke University dan meraih gelar MBA di bidang Pemasaran dan Operasi dari Indian School of Business.

Sebagai alumni Duke University, Fuqua School of Business, dengan gelar Master di bidang Manajemen Kuantitatif serta MBA di bidang Pemasaran dan Operasional dari Indian School of Business, Aashish memperoleh wawasan profesional di bidang kewirausahaan. 

Sebelum menjabat sebagai CEO ZALORA Indonesia dan Filipina, dia juga telah menjabat sebagai Revenue Director, dan membuktikan kemampuannya dalam menyusun strategi pertumbuhan dan mengukur kesuksesan.

Di bawah kepemimpinan Aashish Midha yang baru, ZALORA bertujuan untuk terus maju dan berinovasi. Identitas brand ZALORA yang telah dibangun selama lebih dari satu dekade, kini akan semakin diperkuat dengan memperluas jangkauannya melalui pertumbuhan yang eksponensial dan menguntungkan.

Menyoroti komitmen ZALORA untuk meningkatkan pengalaman pelanggan, Aashish mengumumkan inisiatif-inisiatif inovatif seperti peluncuran ZALORA VIP, sebuah program loyalitas yang bertujuan untuk memberikan reward dan melibatkan para pelanggan. 

"Fokus kami adalah pada inovasi, fokus pada pelanggan, dan inisiatif strategis. ZALORA VIP hanyalah awal dari upaya kami untuk mendefinisikan ulang pengalaman e-commerce bagi para pelanggan kami yang berharga," ungkap Aashish dalam konferensi pers, Kamis (7/12/2023).

Di bawah kepemimpinan baru ini, Aashish juga bertujuan memperkuat kehadiran merek dengan menjadi mitra distribusi digital grosir strategis untuk lebih banyak merek fesyen dan gaya hidup di seluruh Asia Tenggara. 

Dengan mempertimbangkan kepentingan terbaik bagi konsumen dan mitra merek, Aashish akan membawa ZALORA meningkatkan penawaran layanan platform pada 2024, termasuk Operations as a Service, Marketing as a Service, dan Data as a Service. 

Melalui layanan Operations as a Service, ZALORA telah meluncurkan One Stock Solution (1SS) dan Fulfillment by ZALORA (FBZ), sebagai solusi pemenuhan yang ditawarkan kepada brand partner strategis untuk meningkatkan efisiensi pengiriman produk dan layanan pelanggan.

Melalui Fulfillment by ZALORA (FBZ), brand dapat memanfaatkan solusi e-commerce end-to-end yang telah disempurnakan oleh ZALORA untuk menikmati proses operasi yang disederhanakan. Dengan FBZ, brand yang berjualan di ZALORA dapat mengandalkan jaringan ahli logistik dan infrastruktur ZALORA yang sudah mapan, namun tetap memiliki kendali atas kampanye dan keputusan pemasaran.

ZALORA juga menawarkan layanan pemenuhan modular multi-channel e-commerce baru melalui One Stock Solution (1SS). 1SS memungkinkan brand untuk menikmati manfaat dari infrastruktur pergudangan dan logistik ZALORA tidak hanya untuk brand store mereka di dalam platform ZALORA, tetapi juga untuk platform online eksternal. 

Melalui 1SS, pesanan brand partner dari marketplace eksternal dan situs web brand disimpan dan dipenuhi oleh ZALORA memberikan brand kemudahan dalam menggabungkan manajemen e-commerce mereka melalui operasi dan pemenuhan digital ZALORA secara menyeluruh.

"Dengan memperluas layanan B2B kami dengan 1SS dan FBZ, kami juga memungkinkan partner ritel kami untuk memanfaatkan efisiensi jaringan logistik dan fulfillment kami yang kuat untuk merampingkan seluruh operasi e-commerce mereka di ZALORA dan lebih jauh lagi untuk menjamin pengalaman berbelanja yang lancar bagi para pelanggan. Kami ingin memberikan layanan terbaik bagi pelanggan dan mitra brand kami," ujar Aashish.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Mutiara Nabila
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper