Ajang Pemasaran Terbesar di Asia Akan Hadir Kembali

Jakarta, 1 Desember 2016 -MarkPlus, Inc. kembali menyelenggarakan press conference dalam rangka menyambut The 11th Annual MarkPlus Conference 2017 (MPC 17) yang akan diselenggarakan pada tanggal 8 Desember 2016 di The Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta.

Jakarta, 1 Desember 2016 -MarkPlus, Inc. kembali menyelenggarakan press conference dalam rangka menyambut The 11th Annual MarkPlus Conference 2017 (MPC 17) yang akan diselenggarakan pada tanggal 8 Desember 2016 di The Ritz Carlton Pacific Place, Jakarta. MPC 17 merupakan seminar marketing akbar terbesar di Asia yang akan memberikan pemaparan secara komprehensif mengenai tren pada dunia marketing di tahun 2017 yang tentunya sangat berguna bagi para marketing enthusiast.

Press Conference MPC 17 yang diselenggarakan di kantor MarkPlus, Inc. dibilangan Kasablanka dipandu oleh Founder & Chairman MarkPlus, Inc. Hermawan Kartajaya dan dihadiri oleh beberapa speaker dari brand ternama di Indonesia seperti Bryan David Emil (President Director PT Martina Berto Tbk.), Yanuar Budihartanto (Commercial Retail Fuel Marketing Manager Pertamina), Norisa Saifuddin, (Senior Manager Marketing Communication Bank BCA), Eva Chairunissa (Corporate Communication KA Commuter Jabodetabek), dan Kemas Henry Kurniawan (Communication & Digital Marketing Dept. Head Auto 2000).

Pada kesempatan ini Hermawan menyampaikan acara MPC 17 masih akan tetap memberikan update marketing di tahun yang mendatang.”Di awal acara saya akan mengisi sesi mengenai New Realities. New Marketing, lalu saya akan kembali lagi di sesi akhir bersama para asosiasi seperti APEKSI, APKASI, IDX, PERBANAS, REI, GAIKINDO, dsb untuk membahas mengenai Indonesia Industry Outlook di tahun 2017.”jelas Hermawan. Hermawan menambahkan selain plenary session juga akan ada breakout session yang memungkinkan audience memilih kelas sesuai keinginannya. “Kita juga tetap mengadakan penghargaan bergengsi Marketeer of The Year (MOTY) yaitu penghargaan bagi insan-insan yang memiliki spirit marketing tinggi dan memberi impact positif bagi perusahaanya dan sekitarnya.” jelas Hermawan. MOTY sendiri memiliki keunikan tersendiri karena para kandidatnya dipilih oleh para pemenang ditahun sebelumnya. Peraih MOTY ditahun sebelumnya antara lain Jahja Setiaadmadja (Direktur Utama Bank BCA), Arief Yahya (Menteri Pariwisata), Dino Patti Djalal, Ignasius Jonan, dll.

MPC 17 akan menghadirkan berbagai sesi menarik antara lain The New ABCDs of Marketing : Advertising, Branding, Communications, & Digital bersama Prof. Jonathan Wilson, Richmond University, Emerging Media Technologies bersama Celeny Da Silva, CEO of Wunderman Asia Pacific , dan New Worlds, New Opportunities yang akan dibawakan oleh Executive Director Kellogg Scholl of Management Robert C.  Wolcott. “Pada MPC tahun ini kita juga akan launching buku marketing 4.0 yang telah ditunggu-tunggu oleh banyak pihak.” Jelas Hermawan.

Acara MPC 17 akan dilanjutkan dengan pertunjukan kesenian dari berbagai provinsi di Indonesia dan juga sajian musik bersama Kahitna dalam Wonderful Indonesia WOW Night 2016. Pada kesempatan ini Wonderful Indonesia WOW Night juga menghadirkan kompetisi “MX Talk Wonderful Start-up: UKM untuk Pariwisata” dimana para peserta ditantang untuk memberikan ide-ide seputar entrepreneurial dalam lingkup pariwisata. Peserta akan membagikan ide-ide kreatif dan inovatif dalam menumbuhkan UKM untuk kepariwisataan dan berkesempatan memenangkan hadiah jutaan rupiah.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : MediaDigital
Editor : MediaDigital
Sumber : Marketing Digital

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper